Assalamu'alaikum. Wr. Wb.
كتاب الطهارة
Pembahasan mengenai Thoharoh
المياه التي يجوز بها التطهير سبع مياه
Air yg boleh dipakai untuk bersuci, itu ada 7 macam air :
١. ماء السماء
1. Air Hujan
٢. ماء البحر
2. Air Laut
٣. ماء النهر
3. Air Sungai
٤. ماء البئر
4. Air Sumur
٥. ماء العين
5. Mata Air
٦. ماء الثلج
6. Air Salju
٧. ماء البرد
7. Air Embun
Ketujuh air sebagaimana di atas, boleh kita gunakan untuk bersuci, berwudhu atau mandi besar. Ketujuh air tersebut, termasuk sebagai air yg suci dan mensucikan طاهر مطهر atau air mutlak.
Ada juga air yg suci namun tidak dapat kita pakai untuk bersuci, yaitu air musta'mal berarti air yg telah digunakan dan atau air yg telah bercampur dengan zat lain selain daripada air, contoh nya susu, kopi dll. Kemudian ada air yg suci dan mensucikan namun makruh bila digunakan, yaitu air musyammas atau air yg berada didalam bejana terjemur oleh matahari langsung. Air tersebut makruh untuk kita gunakan, sebab jika saja digunakan untuk berwudhu akan tidak baik untuk kesehatan kulit.
Wassalamu'alaikum. Wr. Wb
Tidak ada komentar:
Posting Komentar